Tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023: “KOBARKAN BELA NEGARA UNTUK INDONESIA MAJU”

Artikel

Kebonharjo Lakukan Louncing Perdana PMT Berbahan Lokal

02 Agustus 2023 09:35:43  Administrator  656 Kali Dibaca  Berita Desa

Bertempat di Balai Kalurahan Kebonharjo, Lurah  Kebonharjo membuka louncing perdana PMT berbahan lokal pada hari Selasa, 1 Agustus 2023. PMT (Pemberian  Makanan Tambahan) berbahan lokal merupakan salah satu upaya untuk menekan angka gizi buruk dan Stunting yang hingga saat ini belum teratasi dengan tuntas. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan status gizi balita gizi buruk dan gizi kurang serta ibu hamil KEK. 

PMT berbahan lokal akan diberikan selama 90 hari bagi balita gizi kurang, gizi buruk, stunting serta ibu hamil KEK (Kurang Energi Kronis) dan anemia. PMT berbahan lokal di Kebonharjo menyasar pada 15 Balita dan 6 ibu hamil KEK. Kegiatan ini didanai dari dana non fisik Kementerian Kesehatan.

PMT berbahan lokal tidak bertujuan untuk menggantikan makanan utama, tetapi hanya sebagai tambahan saja. Oleh karena itu PMT berbahan lokal menganut beberapa prinsip, antara lain: 

1. Pemberian Makanan Tambahan (MT) bagi balita dan ibu hamil berupa makanan lengkap siap santap atau kudapan— kaya sumber protein hewani dengan memperhatikan gizi seimbang;

2. Menggunakan bahan makanan segar (tanpa pengawet buatan) dan 
membatasi konsumsi Gula, Garam dan Lemak (GGL).

3. Berupa tambahan dan bukan pengganti makanan utama. 

4. MT diberikan selama 90 hari dengan pendekatan pemberdayaan masyarakat dan penggunaan bahan lokal.

4. Pemberian MT bisa dilakukan di Posyandu, Fasyankes,  atau melalui kunjungan rumah oleh kader/nakes/mitra.

6. MT Diberikan setiap hari dengan komposisi sedikitnya 1 kali makanan lengkap dalam seminggu dan sisanya kudapan. 

7. Makanan lengkap diberikan sebagai sarana edukasi implementasi isi piringku. 

8. Pemberian MT disertai dengan edukasi, dapat berupa demo masak, penyuluhan dan konseling.

Pada  saat yang sama juga dilakukan sosialisasi dan edukasi PMT berbahan lokal oleh ahli gizi dari Puskesmas II Samigaluh, Siti Qodari, A.Md Gizi dan kader pengelola PMT berbahan lokal Kebonharjo serta penyerahan secara simbolis PMT berbahan lokal pada perwakilan ibu hamil dan balita oleh Lurah  dan Kamituwo  Kebonharjo.(*)

Penulis: Siti Nuryati

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jln. Ngori Pelem Dukuh, Dusun Kleben,Kebonharjo, Samigaluh,Kulon Progo
Kalurahan : Kebonharjo
Kapanewon : Samigaluh
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55673
Telepon : 082134940202
Email : pemdeskebonharjo@gmail.com

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:320
    Kemarin:319
    Total Pengunjung:309.984
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.144.127.232
    Browser:Mozilla 5.0

Statistik SID