Tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023: “KOBARKAN BELA NEGARA UNTUK INDONESIA MAJU”

Artikel

BPKP Apresiasi Pengunaan Dana Desa di Kebonharjo

28 September 2019 16:01:50  Administrator  335 Kali Dibaca  Berita Desa

Salah satu langkah yang dilakukan oleh pemerintah dalam memastikan pengunaan dana desa yang akuntabel (dapat dipertanggungjawabkan) dan mempunyai kemanfaatan bagi masyarakat adalah dengan diterjunkan tim pengawas. Salah satunya adalah Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Selama tanggal 23-25 September 2019 tim yang terdiri dari Bapak Hendrikus Tri Wahyu S dan Ahmad Saifudin melakukan kajian kebijakan APBDES tahun 2018 dan 2019.

Latar belakang dari pengawasan tersebut untuk mengevaluasi pengunaan dana desa dalam tahapan perencanaan, pelaksanaan kegiatan dan pertanggungjawabannya, apakah sudah sesuai dan taat terhadap peraturan dan perundang undangan yang ditetapkan. Yang kedua, memastikan apakah kebijakan dana desa mampu memberi dampak yang kuat terhadap perkembangan masyarakat di desa.
Dari hasil penelusuran pada dokumen yang dimiliki Desa Kebonharjo mampu menunjukan dokumen APBDES secara urut dari seluruh tahapan perencanaan dan secara fisik mencapai hasil yang maksimal. Hasil pembangunan telah dimanfatkan untuk mempermudah transportasi warga di lingkungan permukiman dan akses ekonomi. Selain itu pemanfaatan dana desa diperuntukan dalam bidang kesehatan, kebencanaan, penanganan kemiskinan dan pemberdayaan masyarakat.
Dalam pengelolaan dana desa diatur dalam peraturan bahwa penyusunan laporan keuangan wajib mengunakan Siskeudes, merupakan aplikasi nasional untuk seluruh desa di Indonesia. Dengan aplikasi akan memudahlan semua pihak dalam memonitor pelaksanaan dana desa. Pemerintah desa Kebonharjo sejak tahun 2018 telah menggunakan siskeudes, meskipun masih dalam tahab perencanaan dan pada tahun 2019 ditingkatkan pada tahab penatausahaan.

"Siskeudes merupakan aplikasi yang memudahkan semua pihak, cukup menginput data dengan baik maka seluruh laporan yang dibutuhkan desa sudah bisa tercetak" ungkap Hendrikus Wahyu S dalam diskusi informal dengan pengelola siskeudes.

Tim BPKP juga mengapresiasi untuk kegiatan padat karya berupa pelebaran jalan yang telah dihitung volumenya pada tahab perencanaan dan nyata hasilnya dan memberi dampak positif pada masyarakat.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jln. Ngori Pelem Dukuh, Dusun Kleben,Kebonharjo, Samigaluh,Kulon Progo
Kalurahan : Kebonharjo
Kapanewon : Samigaluh
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55673
Telepon : 082134940202
Email : pemdeskebonharjo@gmail.com

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:323
    Kemarin:486
    Total Pengunjung:319.403
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.143.214.56
    Browser:Mozilla 5.0

Statistik SID