Tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023: “KOBARKAN BELA NEGARA UNTUK INDONESIA MAJU”

Artikel

Lomba Daring Karang Taruna Merpati Kusuma Kalurahan Kebonharjo

31 Agustus 2021 08:43:36  Administrator  341 Kali Dibaca  Berita Desa

Dalam rangka menyongsong Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-76, Karang Taruna Merpati Kusuma berkerjasama dengan Kebon Kemping mengadakan lomba untuk mengisi dan memeriahkan HUT RI ke-76, dimasa pandemi covid-19 ini. Lomba diadakan secara dalam jaringan (daring) untuk mencegah dan mengantisipasi penularan virus. 

Berbagai lomba dilakukan, mulai dari kategori Paud/TK, SD, SMP, SMA sederajat sampai dengan Karang Taruna setiap pedukuhan. Adapun lomba yang di pertandingkan seperti lomba mewarnai, lomba mengafal Pancasila, lomba baca puisi, lomba menyanyi lagu kebangsaan, lomba foto, lomba pidato bahasa jawa, lomba video tema kemerdekaan sampai dengan lomba pengecatan tugu, gardu, dan jembatan. Semua lomba yang dilakukan dikirimkan ke panitia dalam bentuk video paling lambat Senin, 16 Agustus 2021 jam 12.00 WIB.

Antusiasme peserta lomba sangat tinggi meskipun lomba di laksanakan secara daring, dibuktikan dengan setiap pedukuhan di Kebonharjo mengikuti semua kategori lomba. Penerimaan hadiah lomba dilakukan di Pendopo Kebon Kemping pada tanggal 17 Agustus pukul 10.30 WIB. Semua peserta yang mendapatkan juara di setiap kagetori lomba diundang untuk menerima hadiah yang telah disediakan panitia. Penyerahan hadiah lomba dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat.

"Dengan adanya kegiatan perlombaan untuk memperingati hari kemerdekaan ini, diharapkan dapat menjadi momentum untuk bangkit kembali dimasa sulit ini, seperti tema HUT ke-76 "Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh". Selain itu kegiatan perlombaan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa akan cinta tanah air dan untuk menghormati para pahlawan yang telah gugur berjuang demi kemerdekaan. Perjuangan nyata dimasa sekarang yaitu kita semua harus bersinergi dalam mencegah penularan covid-19, salah satunya dengan hal kecil seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan, " ujar Ikhsan Saputra selaku ketua penyenggara.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jln. Ngori Pelem Dukuh, Dusun Kleben,Kebonharjo, Samigaluh,Kulon Progo
Kalurahan : Kebonharjo
Kapanewon : Samigaluh
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55673
Telepon : 082134940202
Email : pemdeskebonharjo@gmail.com

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:132
    Kemarin:418
    Total Pengunjung:291.639
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:44.220.41.140
    Browser:Tidak ditemukan

Statistik SID