Tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023: “KOBARKAN BELA NEGARA UNTUK INDONESIA MAJU”

Artikel

Cintai Produk Dalam Negeri, Kerajinan Sabut Kelapa Warga Dusun Gebang

23 September 2019 10:30:34  Administrator  393 Kali Dibaca  Berita Desa

Begitu banyak alasan untuk mencintai produk dalam negeri, dan sebenarnya menjadi sebuah keharusan sehingga produk dalam negeri bisa bersaing di kancah internasional. Beberapa keuntungan yang bisa kita dapatkan dari mencintai produk dalam negeri adalah :

  1. Meningkatkan lapangan pekerjaan
  2. Menambah besar skala usaha dalam negeri
  3. Mengentaskan kemiskinan dan menurunkan angka kriminalitas
  4. Meningkatkan kesejahteraan warga

Dari beberapa hal diatas, sudah jelas bukan kenapa kita wajib mencintai produk dalam negeri. Ketika seluruh rakyat Indonesia dengan sadar mengkonsumsi secara terus-menerus produk dalam negeri akan meningkatkan keuntungan pelaku usaha yang akan berimbas pada  mutu produk-produknya sebagai timbal balik dari kepercayaaan konsumen, sehingga produk dalam negeri mampu bersaing dengan produk-produk luar.

Rumah mana yang tak memiliki keset kaki dan sapu? Hal ini lah yang menjadi motivasi untuk warga Dusun Gebang membuat produksi ini. Kelompok Kelapa Gebang “KELABA JATA”, Dusun Gebang, Kebonharjo, Samigaluh bekerjasama dengan Pusat Studi dan Pengabdian Masyarakat UKDW membuat produk yang berbahan dasar sabut kelapa. Hasil produk adalah sapu dan keset kaki. Melalui adanya produksi ini sabut kelapa tidak lagi menjadi sampah tetapi menjadi tambahan pemasukan. Proses produksi dilakukan oleh warga Dusun Gebang, hal ini tentunya menjadi pengurang jumlah pengangguran di Dusun Gebang dan meningkatkan pendapatan warga Dusun Gebang. “Sabut kelapa yang jumlah nya relative banyak di area Dusun Gebang benar-benar menjadi peluang usaha yang besar, hal ini yang memotivasi kami untuk mengembangkan usaha ini, selain itu hasill produksi nya juga merupakan barang yang pasti dipakai untuk setiap rumah”, ungkap Gunanto, Kepala Dusun Gebang.

Harga yang dibandrol untuk setiap produk adalah untuk keset kaki Rp. 20.000,- dan untuk sapu Rp. 10.000,- untuk sapu dengan pengikat plastic  dan Rp. 15.000 untuk sapu dengan pengikat tali benang,- “ Dalam proses pembuatan ini kami menyediakan sapu yang meminimalkan pemakaian bahan plastic, sehingga untuk sapu pun ada 2 pilihan, menggunakan pengikat plastic dan menggunakan pengikat tali benang”, tegas Gunanto.

Saat ini pemasaran di toko-toko sekitar Dusun Gebang dan BUMDes Desa Kebonharjo, untuk pemesanan produk tersebut bisa melalui kontak 0853-2815-4880. Ayo sukseskan Bela Beli Kulon Progo!!!

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jln. Ngori Pelem Dukuh, Dusun Kleben,Kebonharjo, Samigaluh,Kulon Progo
Kalurahan : Kebonharjo
Kapanewon : Samigaluh
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55673
Telepon : 082134940202
Email : pemdeskebonharjo@gmail.com

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:128
    Kemarin:418
    Total Pengunjung:291.635
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.208.172.3
    Browser:Tidak ditemukan

Statistik SID