Tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023: “KOBARKAN BELA NEGARA UNTUK INDONESIA MAJU”

Artikel

Yayasan Wahana Mandiri Indonesia Dukung Kemandirian Anak Yatim di Kebonharjo

05 Februari 2021 16:21:59  Administrator  474 Kali Dibaca  Berita Desa

Sejumlah 5 (ima) anak yatim di Kalurahan Kebonharjo memperoleh bantuan bahan makanan dari Yayasan Wahana Mandiri Indonesia cabang Kota Yogyakarta. Selain bahan makanan, mereka juga memperoleh dana bantuan pendidikan sebesar RP. 300.000/bulan. Kegiatan ini dalam rangka mengurangi resiko kerentanan anak yatim dalam hal kebutuhan gizi dan meningkatkan kemampuan akses pendidikan. Dari penyandang dana juga mewajibkan bagi peserta dampingan untuk menyisihkan sebesar Rp. 100.000/bulan untuk tabungan, yang kini masing-masing anak telah memiliki dana 1,2 juta di rekening bank. Bantuan tersebut diberikan setiap bulan selama 12 (dua belas bulan) sejak Maret 2020 sampai Februari 2021.

Penyaluran bantuan untuk bulan terakhir dilakukan pada Kamis, 5 Februari 2021 dengan memilih tempat di Pendopo Kalurahan Kebonharjo. Kegiatan dengan menghadirkan anak yatim penerima, wali anak yatim, Lurah, dan Carik Kebonharjo.

"Kami mewakili Pemerintah Kalurahan Kebonharjo mengucapkan terima kasih kepada YWMI atas kepedulian dan bantuannya dan mohon maaf belum bisa mendukung dan mendampingi kegiatan secara maksimal, kami belum bisa hadir mendampingi anak-anak tersebut karena masih banyaknya persoalan yang harus dihadapi Kalurahan Kebonharjo untuk meningkatkan kesejahteraan warga dalam bidang Kesehatan seperti, pencegahan penyebaran virus Covid 19, Malaria, stunting dan ODGJ" ungkap Rohmad Ahmadi selaku Lurah Kebonharjo.

Panji selaku perwakilan dari YWMI di Yogyakarta mengharapkan keterlibatan dari Pemerintah Klaurahan dalam hal evaluasi program melalui diskusi bersama sehingga menghasilkan program yang berkesinambungan dan sesuai kebutuahn di masyarakat. Beliau juga berpesan agar anak-anak tidak rendah diri dengan segala keterbatasan akan tetapi tunjukkan bahwa kalian bisa sama bahkan lebih dibanding dengan mereka yang memiliki orang tua lengkap.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jln. Ngori Pelem Dukuh, Dusun Kleben,Kebonharjo, Samigaluh,Kulon Progo
Kalurahan : Kebonharjo
Kapanewon : Samigaluh
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55673
Telepon : 082134940202
Email : pemdeskebonharjo@gmail.com

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:318
    Kemarin:291
    Total Pengunjung:291.407
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.86.235.207
    Browser:Tidak ditemukan

Statistik SID