Tema Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023: “KOBARKAN BELA NEGARA UNTUK INDONESIA MAJU”

Artikel

Kebersamaan sebagai Karakter Desa Kebonharjo

11 Januari 2020 22:11:15  Administrator  409 Kali Dibaca  Berita Desa

Jum'at (10/1), Pamong Desa Kebonharjo yang diwakili Suyanto selaku Kasi Pembangunan dan Pemberdayaan menyerahkan 19 dus keramik kepada Panitia Pembagunan Masjid "Wal Fajri" Pedukuhan Kaliduren. Kegiatan ini dalam rangka menginisiasi salah satu misi Kepala Desa Kebonharjo yaitu membentuk karakter desa berdasarkan spiritual keagamaan dan kebudayaan. Nilai yang dikembangkan dalam misi tersebut berupa nilai berbagi dan beramal untuk kemaslahatan umat dan nilai kebudayaan berupa budaya gotong royong.

Suyanto menyampaikan bahwa semangat warga muslim di Kaliduren untuk membangun masjid menjadikan semangat bagi Pamong Desa Kebonharjo untuk mendukung kegiatan tersebut. Selain bantuan material, beberapa pamong desa juga ikut dalam gotong-royong pembangunan masjid. "Melalui kegiatan ini akan meningkatkan kebersamaan antar warga maupun kedekatan antara pihak pemerintah desa dengan warga", ungkapnya.

Barjo selaku rois mengucapkan terima kasih atas dukungan dalam pembangunan masjid. "Saat ini selain hari Jum'at warga bergotong royong membangun masjid," pernyataan Ngatijo selaku Ketua LPMD.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Jln. Ngori Pelem Dukuh, Dusun Kleben,Kebonharjo, Samigaluh,Kulon Progo
Kalurahan : Kebonharjo
Kapanewon : Samigaluh
Kabupaten : Kulon Progo
Kodepos : 55673
Telepon : 082134940202
Email : pemdeskebonharjo@gmail.com

Info Media Sosial

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:340
    Kemarin:418
    Total Pengunjung:291.847
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.92.1.156
    Browser:Tidak ditemukan

Statistik SID